Mikrotik Simulator Dengan GNS3 (Install Mikrotik di GNS3)

Berhubung banyak teman teman saya yang mau menghadapi Uts Mikrotik di Kampus, saya akan membuatkan tutorial bagaimana memanfaatkan Network Simulator GNS3 sebagai uji coba Jaringan menggunakan Mikrotik (Tutorial install mikrotik di GNS3). Dengan bantuan aplikasi network simulator bisa memudahkan untuk kita bisa belajar dan mengembangkan topologi jaringan. Terkadang, kita mau membuat topologi jaringan mikrotik dan test bagaimana bisa bekerja, contohnya, kita ingin melakukan testing dengan 4-8 router mikrotik untuk simulasi jaringan sesungguhnya menggunakan perangkat asli mikrotik routerboard. Pastinya kita akan membutuhkan uang yang banyak untuk melakukan testing.

Tujuan Menggunakan GNS3 Sebagai Mikrotik Simulator

  1. Akan lebih mudah belajar Mikrotik dan mencooba fitur fitur Mikrotik kapan saja dan di mana saja.
  2. Dapat membuat simulasi jaringan dengan topologi apapun sebelum kita implementasi dalam jaringan nyata
  3. Yang pasti dapat sangat membantu untuk mahasiswa yang tidak ada modal untuk membeli Router Mikrotik hehe.

Software yang di butuhkan

  1. GNS3 (Graphical Network Simulator)
  • Open Source Software
  • Running on Windows, Linux.
  • Simulate complex network topologies.
  • Running multi vendor devices
  • Download di www.gns3.net
  1. Qemu (Open Source Processor Emulator)
  • Aplikasi emultor alternatif seperti VMware, Virtual Box, etc.
  • Qemu adalah emulator terbaik untuk menjalankan MikroTik routeros di GNS3 Simulator Jaringan (GUI).
  • Aplikasi sudah termasuk di link download installer GNS3 diatas
  1. File Iso Mikrotik

Cara menjalankan GNS3 dan Setting Mikrotik di GNS3

Setelah semua software yang di butuhkan di download ikuti step step di bawah ini :
  1. Install GNS3 di PC masing-masing
  2. Setelah GNS3 terinstall, ekstrak Qemu ke dalam C:
  3. Pindahkan ISO Mikrotik.iso yang sudah di download tadi ke folder Qemu (C:\Qemu)
  4. Sekarang kita lakukan konversi dari Mikrotik.iso menjadi Mikrotik.img melalui Qemu
Ketik Command di bawah ini di dalam CMD untuk konversi .iso ke .img

qemu-img.exe create -f qcow2 microtik.img 128M  
qemu.exe -m 128 -hda mikrotik.img -cdrom mikrotik.iso -boot d --> tunggu sampai install selesai  
qemu.exe mikrotik.img -boot c 


NB :

  • Command 1 adalah proses di mana kita membuat Mikrotik.img
  • Command 2 adalah proses booting instalasi Mikrotik.img
  • Command 3 adalah Proses booting mikrotik.img sampai masuk ke user login
Selesai sekarang Mikrotik sudah terinstall di Qemu Emulator, Setelah Berhasil sampai step ini maka kita sudah siap memasukan Mikrotik OS ke Router di GNS3.

Apabila ga mau ribet Mikrotik.img bisa di download disini :
Download Mikrotik.img

Setting Mikrotik di GNS3

  1. Buka GNS3 -- Edit-preferences , setting seperti gambar dibawah ini untuk memasukkan mikrotik.img yang telah kita buat ke qemu GNS3
Setting Mikrotik di GNS3

  1. Setting Symbol Manager, disini kita akan membuat symbol dari router mikrotik
Setting Mikrotik di GNS3
  1. Proses instalasi selesai  drag simbol yang router mikrotik dan klik tombol play
Setting Mikrotik di GNS3

Mudah kan ?, dengan cara ini kita tidak usah repot repot mencari device Mikrotik Router untuk mencoba fitur fitur Mikrotik Router.

Mungkin Artikel Selanjutnya akan menjelaskan bagaimana Konfigurasi Mikrotik di GNS3 melalui Winbox.

Previous
Next Post »